<p>Wilayah Indonesia sudah memasuki musim hujan, yang artinya kita akan dihadapi oleh hujan dengan intensitas bermacam-macam. Bukan hal asing lagi jika musim hujan bisa mempengaruhi daya tahan tubuh kita dan pada akhirnya mengalami gejala demam dan flu. Itulah mengapa penting untuk menjaga pertahanan tubuh demi bisa beraktivitas seperti biasa setiap harinya. Berikut adalah alasan mengapa menjaga kesehatan itu penting dan harus dilakukan oleh semua orang. </p>
<p>Kementerian Kesehatan Republik Indonesia menyatakan bahwa musim hujan merupakan waktu bagi mikroorganisme penyebab penyakit masuk ke dalam tubuh Anda, sehingga dapat menyebabkan berbagai macam penyakit baik ringan maupun berat. Hal yang harus Anda perhatikan adalah sistem imun yang Anda miliki. </p>
<ul>
<li>Menjaga pola makan </li>
</ul>
<p>Gizi yang baik sangat penting untuk menjaga Anda agar terhindar dari penyakit akibat kekurang nutrisi. Apabila Anda kekurangan gizi dan kondisi tubuh menurun, maka dapat menyebabkan bakteri dan kuman penyakit bisa lebih mudah masuk dan berkembang dalam tubuh Anda. </p>
<p>Makanlah makanan dengan zat gizi tercukupi dengan lima kelompok makanan setiap harinya, yaitu; makanan pokok (karbohidrat), lauk-pauk (protein), sayuran dan buah-buahan (vitamin), serta konsumsi air mineral yang banyak. </p>
<p>Pastikan juga agar Anda makan secara teratur tiga kali sehari (sarapan, makan siang, dan makan malam). Begitu banyak manfaat yang ditawarkan apabila Anda selalu konsisten untuk sarapan setiap pagi, salah satunya adalah mewujudkan hidup sehat dan produktif seharian. </p>
<p></p>
<ul>
<li>Berolahraga secara rutin</li>
</ul>
<p>Olaharaga mampu menjaga sistem kekebalan tubuh Anda. Berolahraga tidak harus dilakukan di luar rumah. Jika dalam musim hujan seperti ini, ada baiknya untuk tetap bergerak dan berolahraga di dalam rumah. Tidak perlu khawatir karena olahraga sesederhana pun tetap memberikan manfaat yang baik bagi tubuh Anda dan membuat Anda terhindari dari ancaman penyakit.</p>
<p></p>
<ul>
<li>Menjaga kualitas Tidur Anda</li>
</ul>
<p>Ketika Anda tidur, merupakan saat di mana tubuh Anda memulihkan seluruh sistem anggota badan Anda, termasuk organ-organ di dalamnya. Inilah mengapa menjaga tidur sangat penting, apalagi jika Anda adalah seseorang yang beraktivitas penuh di luar rumah. Waktu tidur yang baik untuk orang dewasa kurang lebih 8 jam. Hindari bergadang karena itu merupakan hal yang tidak baik untuk tubuh Anda.</p>
<p>Selalu perhatikan kondisi tubuh Anda selama musim hujan, demi tetap beraktivitas penuh setiap hari. </p>
<p></p>
<p></p>
<p></p>
<p>Penulis: Amalia Trias Pertiwi</p>
<p>Gambar: 123RF</p>
<p></p>
<p></p>
<p></p>