Yuk Cek Cara Mengatasi Kastamer Nakal Selama Perjalanan

Christovel Ramot · 15 Jul 2021
<p>Mengatasi kastamer memang harus hati-hati ya, semuanya tergantung jenis kastamernya seperti apa. Kalau Mas Mitra biasanya bertemu dengan jenis kastamer seperti apa? Apakah yang pendiam, ceria, atau yang suka curhat? Semua jenis kastamer seperti itu sih sudah sering ditemukan ya. Tapi kalau jenis kastamer yang nakal, kira-kira udah belum nih?&nbsp;&nbsp;</p> <p>Nah dari sekain jenis tipe kastamer, ada salah satu contoh kastamer yang bisa dibilang jahil dan nakal nih ke Mas Mitra yang lagi bertugas mengantar di perjalanan. Kalau ketemu yang seperti itu, kira-kira bakal gimana? Yuk jangan kegoda! Harus ikutin cawa dibawah ini ya.&nbsp;</p> <p><strong>1. Kuat Iman </strong></p> <p>Wah cara pertama ini dikenal cukup biasa, tapi ampuh loh karena diterapkan dengan benar. Kalau Mas Mitra ketemu dengan kastamer yang jahilnya ke arah nakal seperti itu, harus tahan dan kuat iman nih! Mungkin tujuannya hanya iseng, tapi jangan sampai khilaf dan selalu ingat anak istri yang ada dirumah juga ya Mas!&nbsp;</p> <p><strong>2. Tersenyum</strong></p> <p>Nah kalau imannya udah kuat buat nolak-nolak hal seperti itu, jawab omongan kastamernya dengan santai dan tersenyum aja. Kalau bisa sih jangan sampai tergoda dengan kenakalannya ya. Ingat poin 1.&nbsp;</p> <p><strong>3. Ajak Ngobrol </strong></p> <p>Iman sudah kuat dan sudah bisa merespon dengan senyuman? Kalau gitu langsung coba diajak ngobrol santai aja ya kastamernya. Kalau obrolannya berujung dengan “meminta penurunan tarif”, langsung coba tunjukkan tarif yang ada di aplikasi saja ya dan bilang bahwa tarif yang ada di aplikasi tidak bisa diubah-ubah jadi harus mengikuti aturan yang ada di aplikasi tersebut.&nbsp;</p> <p><strong>4. Mencairkan Suasana </strong></p> <p>Nah kalau cara diatas sudah diikuti, waktunya untuk mencairkan suasana kembali nih Mas Mitra. Jangan sampai kejadian barusan membuat suasana di mobil selama perjalanan menjadi canggung ya. Coba mencairkan suasana dengan cara menyalakan radio agar ada musik yang menyala, atau alihkan pembicaraan ke hal-hal menarik ya Mas Mitra.&nbsp;</p> <p>Memang yang namanya kastamer pasti ada-ada aja ya dan berbeda-beda juga. Jadi Mas Mitra harus tetap bisa mengatasi seluruh jenis kastamer termasuk yang nakal ini. Jangan sampai tergoda ya, harus pintar menahan diri nih. Semangat terus Mas Mitra untuk perjuangan sehari-harinya!&nbsp;</p> <p></p> <p><strong>Penulis: Nabila Ramadhani </strong></p> <p><strong>Gambar: 123RF</strong></p>